Wakil Bupati Terpilih Yahukimo Esau Miram Ucapkan Terimakasih ke Mendagri Usai Jalani Pemeriksaan Kesehatan

Jakarta – Wakil Bupati Yahukimo terpilih, Esau Miram, menjalani pemeriksaan kesehatan di Kantor Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) pada Minggu (16/2/2025). Pemeriksaan ini merupakan bagian dari tahapan menjelang pelantikannya yang dijadwalkan berlangsung pada 20 Februari 2025 di Istana Negara.

“Hari ini kami melakukan registrasi dan juga pemeriksaan kesehatan. Ya, tentunya dapat berjalan dengan baik,” ujar Esau Miram kepada awak media.

Lebih lanjut, Esau menyampaikan bahwa setelah pemeriksaan ini, dirinya akan mengikuti gladi kotor dan gladi bersih sebagai persiapan sebelum pelantikan resmi. Ia juga berharap agar seluruh rangkaian acara dapat berjalan dengan lancar.

“Saya berharap nanti semuanya bisa berjalan dengan baik. Dan kami bersyukur teman-teman dari Yahukimo bisa datang dengan selamat nanti untuk menyaksikan pelantikan,” tambahnya.

Tak lupa, Esau menyampaikan apresiasi kepada seluruh pihak yang telah membantu dalam proses persiapan, terutama Menteri Dalam Negeri dan staf Kemendagri.

“Kami sampaikan terima kasih kepada semua panitia yang sudah siap melayani kami, terutama Bapak Menteri Dalam Negeri dan seluruh staf yang telah melayani kami dari registrasi hingga pelayanan kesehatan tadi,” tutupnya.

Pelantikan Esau Miram sebagai Wakil Bupati Yahukimo diharapkan dapat membawa perubahan positif bagi masyarakat Yahukimo serta memperkuat roda pemerintahan di wilayah tersebut.

Arden Daffa

Next Post

Jalani Cek Kesehatan di Kemendagri, Bupati Dompu Terpilih Siap Dilantik

Mon Feb 17 , 2025
Jakarta – Bupati Kabupaten Dompu terpilih, Bambang Firdaus, menjalani pemeriksaan kesehatan di Kantor Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) pada Senin (17/2/2025). Pemeriksaan ini merupakan bagian dari prosedur sebelum pelantikan resmi sebagai kepala daerah. Setelah menjalani pemeriksaan, Bambang menyampaikan bahwa hasilnya baik. “Untuk hasil cek kesehatan tadi, Alhamdulillah semuanya berjalan dengan baik […]

Lihat Juga

Chief Editor

Johny Watshon

Lorem ipsum dolor sit amet, consectetur adipiscing elit, sed do eiusmod tempor incididunt ut labore et dolore magna aliqua. Ut enim ad minim veniam, quis nostrud exercitation ullamco laboris nisi ut aliquip ex ea commodo consequat. Duis aute irure dolor in reprehenderit in voluptate velit esse cillum dolore eu fugiat nulla pariatur

Quick Links